Dinilai Berkhianat, PKS Digugat Rp100 Miliar
Senin, 29 Maret 2010 – 11:49 WIB
Atas dasar itu maka Habib Abdullah Al Kaff meminta dukungan kepada PDI Perjuangan. Kemudian keluarlah Surat dari DPP PDIP No.3787/IN/DPP/III/2010 yang ditandatangani oleh Ketua Umum Pusat Megawati Soekarno Putri, Sekjen DPP PDIP Ir Pramono Anung W MM dan Korwil Kalimantan Dr Ir Arief Budi Manta MSC, tertanggal 5 Maret. Isinya menetapkan Habib Abdullah Al Kaff sebagai satu-satunya calon dari PDIP yang akan diajukan sebagai bakal calon Bupati Banjar periode 2010-2015.
"Anehnya Plh Ketua DPW PKS Kalsel, DPW PKS Kalsel dan DPD PKS Kabupaten Banjar malah mendukung bakal calon Bupati Banjar dari orang lain, artinya DPW PKS Kalsel melanggar suratnya sendiri," kata Musleh SH, kuasa hukum Habib Abdullah Al kaff.