Dinilai Korupsi, Walikota Didesak Mengundurkan Diri
Sabtu, 28 April 2012 – 01:44 WIB
GORONTALO - Walikota Gorontalo, Adhan Dambea kembali mendapat sorotan dari mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Gorontalo. Aksi unjuk rasa tersebut berlangsung Jumat (27/4) tepat di bundara Hulondalo Indah Kota Gorontalo sejak pukul 10.00 wita sampai pukul 11.00 wita. Aksi yang digawangi Yovin dang kawan-kawan tersebut menyoroti kasus korupsi APBD yang menyeret orang nomor satu di Kota Gorontalo tersebut.
Tak hanya itu dalam orasi yang beranggotakan 30 mahasiswa tersebut meminta Walikota Gorontalo Adhan Dambea turun dari jabatannya. "Ini merupakan tindak penzaliman pada warga Kota Gorontalo, oleh itu kami meminta kepada walikota Gorontalo untuk ngundurkan diri karena telah gagal dalam menjalankan pemerintahan yang bersih bebas narkoba," kata orator dalam aksinya tersebut.
Selain kasus APBD yang disuarakan, beberapa kasus seperti kasus honorer dan pemecatan PNS juga menjadi topik orasi pada hari jum"at kemarin. Selain menyuarakan aspirasi mereka, HMI cabang Gorontalo juga menyebar pamflet dan foto Coppy Laporan Polisi Polda Gorontalo kemasyarakat yang melintasi lokasi tersebut.
GORONTALO - Walikota Gorontalo, Adhan Dambea kembali mendapat sorotan dari mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Gorontalo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Bengkulu
Pendaftaran PPPK 2024 Tahap II, Pemkot Bengkulu Buka 2.394 Formasi
Kamis, 28 November 2024 – 07:01 WIB - Kalteng
Pemkab Kotim Tetap Menganggarkan Gaji Honorer di 2025, Ini Alasannya
Rabu, 27 November 2024 – 22:00 WIB - Sumsel
Cagub Sumsel Mawardi Yahya Nyoblos di TPS 08 Gandus Palembang
Rabu, 27 November 2024 – 11:50 WIB - Riau
Memastikan Pilkada Berjalan Lancar, Irjen Iqbal Tinjau TPS di Pekanbaru
Rabu, 27 November 2024 – 10:38 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Pilgub Papua 2024, Pasangan Mari-Yo Ungguli BTM di Kota Jayapura
Kamis, 28 November 2024 – 09:53 WIB - Pilkada
Hitung Cepat LSI Denny JA: Agustiar-Edy Pratowo Menang Pilgub Kalteng
Kamis, 28 November 2024 – 10:10 WIB - Investasi
Harga Emas Antam Hari Ini 28 November 2024 Naik, Berikut Daftarnya
Kamis, 28 November 2024 – 09:25 WIB - Politik
Deden Nasihin Beri Selamat Pada Pasangan Herman-Ibang Pemenang Pilkada Cianjur Versi Quick Count
Kamis, 28 November 2024 – 08:20 WIB - Dahlan Iskan
Dramatik Datar
Kamis, 28 November 2024 – 08:03 WIB