Dipenjara Sebulan Karena Ciuman
Minggu, 04 April 2010 – 16:26 WIB
Namun seperti diberitakan Associated Press, keduanya ditangkap pada November lalu dan diadili atas dasar tuduhan berperilaku tidak senonoh di depan umum dan mengonsumsi minuman beralkohol. Seorang perempuan Arab yang tengah makan di restoran bersama anaknya, merasa terganggu dengan ulan Najafi dan Adams dan melaporkannya ke pihak berwenang. Keduanya akan segera dideportasi begitu masa menjelani hukumannya berakhir.
Meski Dubai yang kosmopolitan dikenal menerapkan etika paling longgar ketimbang negeri-negeri di Teluk Persia lainnya, namun pihak berwenang tetap bersikap tegas dalam hal sopan santun. Misalnya, pemerintah Dubai secara tegas mendorong sanksi bagi siapapun yang mengenakan pakaian terlalu minim ataupun para pelanggar aturan lalu lintas.