Dipiloti Bekas Kosmonot Rusia
Kamis, 10 Mei 2012 – 05:38 WIB

Kegembiraan sebelum berangkat, Sukhoi Superjet100 diwarnai kegembiraan. tampak pilot Alexander Yablontsev (kiri), pramugari dan kopilot Alexander Kochetkov, sebelum berangkat, 9 Mei 2012. Foto: Twitter/ Sergey Dolya
Meski telah bergabung ke korps kosmonot sebagai pilot tes selama tujuh tahun (1989-1996), Yablontsev belum pernah sekali pun terbang ke luar angkasa.
Usai berdinas sebagai pelatih tes pilot Angkatan Udara Rusia di Akhtubinsk, pilot kelahiran Polandia ini lantas bergabung sebagai pilot di Transaero-Airline dan Transevropskiye Aviliniy Airline. Pria 57 tahun ini lantas bergabung ke Sukhoi sebagai pilot tes pesawat komersial.