Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dirjen Anggaran Tunggu Pembahasan soal Honorer K2

Kamis, 25 Januari 2018 – 15:42 WIB
Dirjen Anggaran Tunggu Pembahasan soal Honorer K2 - JPNN.COM
Para honorer K2 saat mengadu ke Senayan, Rabu (6/12). Foto: Mesya Mohammad/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) sudah mengusulkan kuota CPNS yang akan direkrut pada 2018 sebanyak 250 ribu.

Jumlah tersebut terdiri dari 38 ribu untuk CNPS pusat dan sisanya 212 ribu CPNS daerah.

Menurut MenPAN-RB Asman Abnur, pihaknya masih menunggu keputusan Kementerian Keuangan berapa alokasi yang diberikan untuk 2018.

"Keputusannya ada di Menkeu, kira-kira anggaran yang tersedia berapa. Kami berharap bisa disetujui usulan yang sudah diajukan karena menutupi jumlah PNS pensiun," terang Asman usai raker di Badan Legislasi (Baleg) DPR RI, Rabu (24/1).

Dirjen Anggaran Kementerian Keuangan Askolani yang ditemui usai raker Baleg membenarkan sudah menerima usulan dari KemenPAN-RB. Namun dia mengaku lupa angka yang disiapkan pemerintah.

"Lupa saya angkanya. Persentasenya juga saya lupa. Tanya menPAN-RB, beliau yang tahu," kilahnya.

Bukakah MenPAN-RB menyerahkan ke Kemenkeu soal anggaran seleksi CPSN? Lagi-lagi Askolani berkelit.

"Ini kan prosesnya masih berjalan. Apalagi mau ada pembahasan untuk honorer. Tunggu pembahasan dengan DPR saja dulu," ujarnya sambil berlalu.

Dirjen Anggaran Kemenkeu belum mau menyebut besaran anggaran untuk seleksi CPNS 2018 dengan alasan menunggu pembahasan soal honorer K2.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News