Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dirut Garuda Turunkan Harga Tiket Pesawat Domestik, Cek nih Rutenya

Kamis, 04 Juli 2024 – 00:01 WIB
Dirut Garuda Turunkan Harga Tiket Pesawat Domestik, Cek nih Rutenya - JPNN.COM
Garuda Indonesia menanggapi mengenai harga tiket pesawat yang melambung tinggi untuk penerbangan domestik.. Ilustrasi: Soetomo Samsu/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Irfan Setiaputra menanggapi mengenai harga tiket pesawat yang melambung tinggi untuk penerbangan domestik.

Dia mengakui bahwa adanya keluhan dari masyarakat terkait harga tiket pesawat yang enggan turun.

Namun, Garuda Indonesia menurunkan harga tiket pesawat domestik di beberapa rute, hari, dan jam tertentu.

“Kami memang awalnya tetap bertahan. Saya bilang selama bos saya langsung, pak menteri, tidak meminta kami untuk menurunkan harga, saya enggak mau dengar yang lain, tetapi ini, kan, juga suara masyarakat,” kata Irfan dalam rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi VI DPR RI di Jakarta, Rabu (3/7).

Dia menjelaskan bahwa penurunan harga Garuda Indonesia berlaku untuk penerbangan di hari dan jam tertentu.

Semisalnya, tiket kelas ekonomi ke Bali yang biasanya Rp 1,9 juta, turun menjadi Rp1,3 juta untuk penerbangan pada Minggu dan Rp 1,3 juta untuk penerbangan pulang pada Kamis.

Harga untuk hari lain tetap Rp 1,9 juta.

Garuda Indonesia juga akan meluncurkan kampanye Best Time to Go to Bali atau waktu terbaik untuk ke Bali, untuk mendorong masyarakat untuk terbang ke Bali pada Minggu dan pulang pada Kamis.

Garuda Indonesia menanggapi mengenai harga tiket pesawat yang melambung tinggi untuk penerbangan domestik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close