Disinggung Soal Karya, Fuji Menjawab Begini, Tegas
jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Fuji memberi tanggapan setelah dirinya mendapat hujatan dari netizen.
Salah satu netizen memintanya untuk memperbanyak karya ketimbang bergaya.
"Kak Fuji jangan banyak gaya, perbanyak karya dong," tulis netizen yang kemudian diunggah Fuji di Instagram, Kamis (16/6).
Fuji lantas membalas hujatan netizen tersebut dengan santai.
Menurutnya, apa pun yang bakal dilakukannya tetap salah di mata haters atau pembenci.
"Mau ngapain pun, kalau memang kamu enggak suka, aku bakal terus dicari kekurangannya, kesalahannya," jawab Fuji.
Adik mendiang Bibi Ardiansyah itu menegaskan bahwa apa yang dilakukannya selama ini tidak pernah merugikan orang lain.
Lagian, Fuji yang kini berpacaran dengan Thariq Halilintar, merasa pekerjaannya cukup membantu para karyawannya.