Diskotek Paramount Dilalap Api
Api Muncul Setelah Karyawan PulangSelasa, 01 Februari 2011 – 06:16 WIB

Kebakaran terjadi di lantai 2, hall karaoke dan restauran. Api diduga muncul akibat hubungan arus pendek listrik yang menyambar ke barang yang mudah terbakar. "Lokasi kebakaran di hall karoke dan restoran. Api diduga dari arus pendek listrik. Namun masih harus ada pengkajian yang lebih mendalam," jelas Kadiskar Kota Bandung Jhon Siregar, yang langsung memantau kejadian.
Dalam kebakaran ini Dinas Pemadam Kebakaran menurunkan sedikitnya 12 mobil pemadam yang terdiri dari 2 dari Dinas Kebakaran Cimahi, 10 dari Kota Bandung. Kejadian ini tidak mengakibatkan korban jiwa namun, puing-puing bekas kebakaran jatuh dan menghantam beberapa mobil yang sedang diparkir di sebelah gedung. Akibat kebakaran ini kerugian diperkirakan mencapai Rp500 juta rupiah.