Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Disokong Ulama, Suara Prabowo-Gibran Menguat di Kelompok Muslim dan Pesantren Jabar

Selasa, 07 November 2023 – 15:54 WIB
Disokong Ulama, Suara Prabowo-Gibran Menguat di Kelompok Muslim dan Pesantren Jabar - JPNN.COM
Prabowo dan Gibran saat mendaftar ke kantor KPU, Jakarta, Rabu (25/10). Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Dukungan pasangan capres-cawapres Pilpres 2024 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menguat di kelompok muslim dan pesantren.

Sebab, banyak ulama yang menjadi bagian dari Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran seperti Habib Lutfi bin Yahyah dan KH Adib Rofiuddin Izza yang merupakan Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Buntet, Cirebon sebagai anggota dewan penasihat.

Direktur Eksekutif Partner Politik Indonesia AB Solissa mengatakan kehadiran sosok seperti Kiai Adib akan memiliki pengaruh yang besar.

Salah satunya dapat mengambil ceruk-ceruk kelompok muslim dan pesantren.

“Tokoh-tokoh yang dianggap mewakili pesantren seperti Kiai Adib perlu di akomodir dalam struktur TKN agar dapat dukungan dari basis pemilih pesantren,” kata Solissa saat dihubungi, Selasa (7/11).

Dia mengatakan kehadiran ulama seperti Kiai Adib agar Prabowo-Gibran dapat melengkapi kepengurusan TKN. Hal itu mengingat pengurus TKN Prabowo/Gibran saat ini berisi tokoh-tokoh yang berasal dari latar belakang berbeda-beda.

"Kombinasi orang partai dan non partai, sipil-militer, aktivis, pengusaha serta anak muda menjadikan TKN Prabowo-Gibran sangat menarik," kata Solissa.

Kepengurusan TKN Prabowo-Gibran dapat dibilang cukup lengkap karena berisi tokoh-tokoh yang memiliki latar belakang beragam.

Dukungan kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming menguat dari kalangan ulama.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News