Ditahan KPK, Posisi Taufan Masih Aman
Jumat, 22 Juni 2012 – 14:44 WIB
Namun demikian kata dia, DPP PAN telah meminta Badan Advokasi yang diketuai mantan Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar untuk melakukan pembelaan hukum bagi Taufan.
"Badan Advokasi DPP PAN juga telah berkoordinasi dengan pengacara yang ditunjuk Taufan, untuk memproteksi dalam memberikan pembelaan," kata dia.
Sementara itu, terkait dengan posisi Taufan sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu Provinsi Riau, Taufik mengatakan pihak akan meminta masukan dari Badan Advokasi dan petinggi partai lainnya baru kemudian dirapatkan. "Namun tidak akan diganti dalam waktu dekat ini," pungkasnya. (yud)