Ditahan Polisi, Kawanan Janda Depresi
Senin, 24 Oktober 2011 – 06:16 WIB

BATAM - Sri dan Yuli, dua janda pencuri emas, yang ditahan Polsek Batuaji mulai depresi. Di tahanan, mereka hanya berdiam diri dan mengaku merindukan anak-anaknya.
"Ya, namanya ibu dan punya anak. Pasti depresi. Mungkin ingat anak mereka," ujar Kapolsek Batuaji Kompol Jamaluddin SN, kemarin.
Meski begitu, kedua janda asal Belawan Medan itu masih sehat. "Tapi, mereka masih doyan makan, cuma pikirannya saja yang stres,"ujar Kapolsek.
Kepolisian Batuaji akan memanggil psikiater untuk mengecek kondisi kejiwaan Sri dan Yuli. "Kita juga sudah menghubungi pihak keluarga mereka di Belawan, Medan. Katanya, keluarganya mau datang menjenguk,"ujar Jamaluddin.