Ditekuk Bhayangkara FC, Pelatih Persipura: Lapangan Jelek
jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Persipura Jayapura Osvaldo Lessa menyebut kondisi lapangan Stadion PTIK, Jakarta, menjadi salah satu penyebab timnya dikalahkan Bhayangkara FC.
Persipura sendiri dipaksa mengakui ketangguhan Bhayangkara FC dengan skor 0-2 pada pekan ke-31 Liga 1 2018, Senin (19/11).
Menurut Lessa, kondisi lapangan yang buruk membuat anak asuhnya tidak bisa menunjukkan performa maksimal.
"Kondisi lapangan jelek. Kami harus bermain jauh. Padahal kami terbiasa bermain dekat. Namun, kami harus menerima kekalahan dan kerja keras untuk pertandingan ke depan," ujar Lessa.
Lessa menambahkan, kondisi lapangan yang jelek membuat ruang gerak para pemainnya juga menjadi terbatas.
Alhasil banyak bola mati yang terjadi. Hal itu tentu langsung dimanfaatkan oleh Bhayangkara FC.
"Kami kebobolan dari bola mati. Kedua tim juga hanya bermain di tengah. Mereka memiliki kesempatan untuk cetak gol. Kondisi lapangan juga membuat susah bagi kedua tim. Konsentrasi kami juga terfokus ke bola mati," jelas Lessa.
Lessa menambahkan, absennya Friska Womsiwor membuat daya dobrak timnya menjadi berkurang.