Diterpa Badai Jimena, Meksiko Waspada
Rabu, 02 September 2009 – 12:19 WIB
Los Cabos, kawasan wisata terbesar di Baja California itu, sejauh ini dilaporkan tak menderita kerusakan parah, selain terputusnya listrik dan jalanan yang dipenuhi lumpur akibat banjir sesaat. Salah seorang warga, Ashley Lehgeyt (62), seorang pensiunan dari daerah British Columbia yang tinggal di Cabo San Lucas, menceritakan pengalamannya sempat berada di luar di tengah badai tersebut. "Rasanya seperti diterpa hempasan pasir beserta air. Keras sekali," katanya.
Pemerintah Meksiko sendiri telah mendeklarasikan situasi waspada khususnya di Los Cabos dan ibukota Baja California, La Paz. Sekolah-sekolah ditutup sementara, demikian juga dengan sejumlah pelabuhan dan tempat usaha. Para pekerja penyelamat dari Palang Merah dan ketentaraan Meksiko disiapkan untuk operasi pasca-bencana, sementara dua pesawat militer telah pula mendatangkan persediaan obat-obatan.