Ditunggu Juklak Unas Versi Baru dari Pemerintah
jpnn.com - SURABAYA - Pelaksanaan ujian nasional (unas) pada April nanti akan sedikit berbeda.
Salah satunya mata pelajaran (mapel) yang akan diujikan di tingkat SMA.
Sebelumnya ada enam mapel yang diujikan. Kali ini hanya empat mapel.
Enam mapel yang diujikan sebelumnya adalah matematika, bahasa Indonesia, bahasa Inggris, dan tiga mapel jurusan.
Untuk jurusan IPA, ada fisika, kimia, dan biologi. Untuk jurusan IPS, ada geografi, sosiologi, dan ekonomi.
Untuk jurusan bahasa, ada mapel sastra Indonesia, antropologi, dan bahasa asing.
Tahun ini empat mapel itu, antara lain, matematika, bahasa Indonesia, bahasa Inggris, serta salah satu di antara tiga mapel jurusan.
Siswa bebas memilih mapel yang diminati.