Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Diusulkan jadi Ketum PDIP, Jokowi Malah Menyebut 2 Nama

Kamis, 05 Oktober 2023 – 15:38 WIB
Diusulkan jadi Ketum PDIP, Jokowi Malah Menyebut 2 Nama - JPNN.COM
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (kiri) bersama anaknya sekaligus Ketua DPP PDIP M. Prananda Prabowo di JIExpo, Jakarta, Jumat (29/9). Dokumen DPP PDIP

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa trah keluarga Soekarno masih memiliki posisi yang kuat untuk menjadi ketua umum berikutnya.

"Ini dari bacaan arus bawah yang saya lakukan sebagai Sekjen DPP PDIP yang menempatkan Ibu Mega pada suatu posisi yang di dalam sejarah partai itu memang menjadi pengikat," ujar Hasto di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Selasa (3/10).

Sebab, kata Hasto, PDI Perjuangan memerlukan figur yang kuat dan memiliki ikatan hingga kader tingkat bawah di masa transisi pemerintahan pada 2024 mendatang.

Hasto pun meyakini kriteria tersebut masih dimiliki Megawati dan keluarga.

"Kalau arus bawah tadi yang kami tangkap itu menempatkan keluarga Bung Karno sebagai ideolog, Bung Karno sebagai proklamator, dan Bapak Bangsa, sehingga partai ID itu salah satu strong poinnya itu memang dari Bung Karno," jelasnya.

Dia menjelaskan, saat ini partai berlambang banteng moncong putih itu masih fokus mempersiapkan diri menghadapi Pemilu dan Pilpres 2024.

Adapun pergantian ketua umum PDIP akan ditentukan pada Kongres yang baru akan digelar pada 2025.

"Setelah pemilu nanti partai akan melaksanakan Rakernas V dan kemudian Kongres baru akan dilaksanakan pada tahun 2025," kata Hasto. (sam/antara/jpnn)

Berikut ini respons Presiden Jokowi soal dirinya yang diusulkan oleh Guntur Soekarnoputra sebagai Ketum PDIP.

Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News