Diwarnai Aksi Egois Kylian Mbappe, PSG Sikat Juventus
Kesempatan itu hadir pada menit 50' lewat skema serangan balik cepat. Tembakan Mbappe setelah meneruskan umpan Lionel Messi hanya mengenai sisi luar jaring gawang.
Mbappe sebetulnya punya pilihan untuk memberikan umpan kepada Neymar yang berdiri bebas. Andai dilakukan, mungkin saja PSG sudah memimpin 3-0.
Neymar kemudian terlihat sangat kecewa karena tidak diberi umpan. Mbappe di sisi lain, menunjukkan ekspresi serupa karena gagal mengonversi peluang menjadi gol.
Saat asyik menyerang, PSG justru kebobolan pada menit 53'. Weston McKennie sukses memperkecil kedudukan menjadi 1-2 setelah menyambut umpan Filip Kostic dengan sundulan.
Skor 2-1 kemenangan PSG menutup pertandingan ini. Tambahan tiga poin membuat klub asal Paris bercokol di puncak klasemen Grup H. Adapun Juventus berada di peringkat ketiga.(mcr15/jpnn)