Domba Lincah Beroda Troli Belanja
Jumat, 29 Juni 2012 – 17:07 WIB
Setiba di Rumah Sakit Hewan Leahurst, Buster langsung menjalani uji medis. Mulai dari rontgen, scanning, dan juga pemeriksaan fisio.
Dari pemeriksaan itu, diketahui bahwa seluruh otot dan tendon Buster menyatu pada salah satu tulang kaki depannya dan membentuk sudut 90 derajat. "Memaksa Buster berjalan dengan tiga kaki justru akan membuatnya tersiksa," tutur Price.
Pasangan itu tidak mau kehilangan domba kesayangan mereka. Apalagi, meski kondisi kakinya tidak sempurna, Buster adalah seekor domba lincah.