Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dongkrak Ical, Golkar Rayu Pramono Edhie atau Puan

Selasa, 19 Februari 2013 – 14:01 WIB
Dongkrak Ical, Golkar Rayu Pramono Edhie atau Puan - JPNN.COM
JAKARTA - Ketua DPP Partai Golkar Agus Gumiwang mengatakan, apapun halangan dan rintangan bagi Aburizal Bakrie (ARB) untuk maju sebagai calon presiden (Capres) pada Pemilu 2014, harus ada jalan keluarnya. Menurut Agus Gumirang, pencapresan Ketua Umum Partai Gokar itu sudah final.

"Pencapresan Aburizal Bakrie sudah final. Apapun rintangan dan halangannya kita harus cari jalan keluar," kata Agus Gumiwang, di gedung DPR, Senayan Jakarta, Selasa (19/2).

Masalah elektabilitas lanjutnya, masih sangat mungkin untuk diangkat dengan berbagai cara misalnya melalui penetapan calon wakil presiden (Cawapres) sebagai pendampingi Aburizal Bakrie.

"Sebutlah Pramono Edhie Wibowo atau Puan Maharani mendampingi Aburizal Bakrie, pasti akan meningkatkan popularitas itu," tegas Agus Gumiwang.

JAKARTA - Ketua DPP Partai Golkar Agus Gumiwang mengatakan, apapun halangan dan rintangan bagi Aburizal Bakrie (ARB) untuk maju sebagai calon presiden

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News