Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dorce Gamalama Menderita Hipoglikemia, Ternyata ini Penyebabnya

Selasa, 12 Oktober 2021 – 12:03 WIB
Dorce Gamalama Menderita Hipoglikemia, Ternyata ini Penyebabnya - JPNN.COM
Dorce Gamalama. Foto: Instagram

Ada juga tablet glukosa yang bisa diberikan kepada pasien. Untuk pasien diabetes yang rentan mengalami hipoglikemia, terdapat glucagon kit berupa suntikan glukosa yang bisa diberikan ketika gejala muncul.

Namun, pada dasarnya kadar gula darah bisa dikembalikan dengan mengonsumsi makanan dan minuman mengandung glukosa secukupnya.

Seperti, teh manis, permen, jus buah dan madu.

Setelah 15 menit, cek lagi kadar gula darah untuk mengetahui apakah sudah pulih atau belum.

Ulangi lagi langkah sebelumnya jika kadar gula darah belum normal.

Jika setelah mengonsumsi makanan dan minuman berglukosa kadar gula darah tetap belum kembali normal, segera berobat ke dokter.

Begitu juga jika gejala memburuk karena ketidaksadaran hipoglikemia, segera mendatangi fasilitas pelayanan kesehatan terdekat untuk mendapatkan pengobatan.

Menurut dr. Fakhrunnisa, Sp.S, bagi pasien yang bukan penderita diabetes, pastikan makan secara teratur dan hindari minuman beralkohol.

Pesohor Dorce Gamalama menderita penyakit hipoglikemia, dokter spesialis menyebut sejumlah hal penyebabnya.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close