DPD Segera Bangun Kantor di 32 Provinsi
Senin, 29 Maret 2010 – 19:00 WIB
Lebih jauh dijelaskan Ketua DPD, pembangunan kantor dimaksud direncanakan akan menelan biaya sekitar Rp 30 hingga Rp 40 miliar untuk masing-masing kantor DPD, dengan pembiayaan multiyears selama dua tahun APBN berturut-turut. Bagi daerah yang dinilai sudah siap, maka segera akan dilaksanakan pembangunannya dalam tahun 2010 ini juga.
Selain itu, di masing-masing kantor DPD nantinya, kata Irman lagi, juga bakal diperkuat oleh tenaga-tenaga administrasi yang didatangkan dan digaji dari APBN. Kepala kantor nantinya dipimpim oleh seorang Sekretaris DPD, yang berasal dari Kesekjenan DPD yang secara struktural adalah PNS setingkat eselon II.