DPP PPP Juga Siapkan Pengacara
Minggu, 07 Februari 2010 – 15:02 WIB
Saat ditanya apakah rapat juga menyimpulkan ada nuansa politisasi kasus mantan mensos itu, Romahurmuziy menjawab tidak. Dikatakan, sejauh ini kasus yang menimpa Bachtiar dinilai masih murni proses hukum.
"Untuk sementara ini, kami nyatakan DPP tidak menilai ada unsur politis. Kami melihat ini masih murni profesionalitas aparat penegak hukum," ujarnya. Seperti yang sudah disampaikan sjeumlah petinggi PPP, Rohahurmuziy juga mengaku kaget dengan status tersangka yang ditetapkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) keada Bachtiar. Alasannya, Bachtiar selama ini dikenal sebagai sosok yang bersiih, lurus, dan bersahaja.