Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

DPR Bakal Rapat Bahas Pokemon Go

Rabu, 20 Juli 2016 – 14:06 WIB
DPR Bakal Rapat Bahas Pokemon Go - JPNN.COM
Pokemon Go. Foto YouTube

jpnn.com - JAKARTA - Demam game Pokemon Go, tak diminati Ketua DPR Ade Komarudin. Dia termasuk orang yang tidak suka dengan permainan berbasis aplikasi itu.

Politikus Golkar ini belum mengetahui apakah ada di antara wakil rakyat di Senayan, yang ikut mengandrungi permainan itu.

"Saya sampai hari ini belum tahu ada (anggota) yang iseng main. Itu kegiatan iseng yang tidak berguna," kata ketua dewan yang akrab disapa Akom di gedung DPR Jakarta, Rabu (20/7).

Sejauh ini berbagai institusi pemerintah telah melarang jajarannya dan wilayahnya dijadikan arena permainan Pokemon Go, mulai dari Istana Negara, sarana TNI maupun Polri.

Bagaimana dengan DPR, apa akan dibuat aturan pelarangan juga? "Saya mau rapatkan di pimpinan supaya dilarang. Itu mengganggu produktifitas Kalau ganggu produktifitas, larang saja," pungkas mantan Ketua Fraksi Golkar itu.(fat/jpnn)

JAKARTA - Demam game Pokemon Go, tak diminati Ketua DPR Ade Komarudin. Dia termasuk orang yang tidak suka dengan permainan berbasis aplikasi itu.

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News