Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Asus TUF Gaming A14, Laptop Tipis dengan Performa Andal

Sabtu, 21 Desember 2024 – 00:10 WIB
Asus TUF Gaming A14, Laptop Tipis dengan Performa Andal - JPNN.COM
Asus Indonesia meluncurkan TUF Gaming A14 dengan desain tipis dan ringan. Laptop itu juga memiliki performa mumpuni. Foto: Asus Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Saat ini tren laptop gaming ringan dan tipis semakin diminati pada 2024.

Sebab, banyak pengguna menginginkan perangkat yang tidak hanya bertenaga, tetapi mudah dibawa ke mana saja.

Menjawab hal itu, Asus Indonesia meluncurkan TUF Gaming A14 di pasar tanah air.

Sebelumnya perangkat itu pertama kali diperkenalkan pada ajang Computex Juni 2024 lalu.

Director of Consumer Product Asus Indonesia, Frank Wang mengatakan pihaknya tetap memastikan performa pada laptop tipis dan ringan tersebut dilengkapi teknologi pendinginan canggih.

"Teknologi seperti Active Aerodynamic System (AAS) dan juga Intelligent Cooling sudah tersedia di dalamnya,” kata Frank Wang dalam siaran persnya, Jumat (20/12).

Frank menambahkan Asus TUF Gaming A14 telah dilengkapi dengan prosesor modern yang memiliki NPU (Neural Processing Unit).

“Teknologi tersebut memungkinkan laptop gaming untuk melakukan tugas-tugas yang membutuhkan kecerdasan buatan secara efisien,” ungkapnya.

Asus Indonesia meluncurkan TUF Gaming A14 dengan desain tipis dan ringan. Laptop itu juga memiliki performa mumpuni.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News