Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

DPR: Industri Lokal Mesti Menjadi Tuan di Negeri Sendiri

Jumat, 26 Juni 2020 – 20:46 WIB
DPR: Industri Lokal Mesti Menjadi Tuan di Negeri Sendiri - JPNN.COM
anggota Komisi VI DPR dari Fraksi PKS Nevi Zuairina. Foto: FPKS DPR

“Idealisme kebangsaan ini perlu diperluas hingga pada persoalan industialisasi dan ekonomi. Bagi oknum penguasa yang selama ini melakukan praktik mengedepankan kepentingan pribadi mesti disingkirkan. Salah satu indikator BKPM ini nantinya dalam jangka panjang memberikan peluang anak negeri mampu berusaha dan berinvestasi yang mampu mengalahkan usaha MNC,” saran dia.

Legislator PKS ini juga menyampaikan aspirasi daerah, bahwa BKPM Pusat perlu mendukung upaya dana, alat teknologi, atau softskill dalam hal pengumpulan dan pengolahan data potensi dan peluang investasi di seluruh Kabupaten/Kota di tiap provinsi.

Ia mencontohkan Sumatera Barat rata-rata lokasi potensi investasi berada di lokasi yang sangat jauh dan cukup terpencil dengan kondisi jalan yang cukup buruk. Tetapi survei dan pendataan harus tetap dilakukan untuk mendapatkan koordinat lokasi dan berbagai kelengkapan yang akurat.

Dia menambahkan perlu adanya pembangunan SiPopei (Sistem Informasi Potensi Peluang Investasi) berbasis web, sehingga memudahkan investor atau calon investor untuk mendapatkan data dan lokasi potensi dan peluang investasi lewat online, sehingga investor/calon investor mendapatkan gambaran visual tentang di sektor mana mereka akan berinvestasi.

“Terakhir yang ia tekankan kepada BKPM adalah, usulan kolaborasi dengan kementerian perindustrian untuk memperkuat industri hulu. Tidak perlu ada investor asing baru yang menyasar industri hilir di mana lokal sudah bisa memenuhi. Yang diperlukan adalah investsi industri hulu yang akan mensupplai kebutuhan bahan baku yang masih banyak juga di datangkan dari luar negeri,” kata Nevi Zuairina.(fri/jpnn)

Nevi DPR mengatakan perlu dijelaskan bahwa industri dalam negeri adalah yang berada dalam negeri. Termasuk infrastruktur di dalamnya baik manajemen maupun permodalannya hingga produk yang dihasilkan berasal dari komponen dalam negeri.

Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close