DPR: Petani Bisa Kolaps Karena BK CPO
Kamis, 14 April 2011 – 10:02 WIB
JAKARTA – Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) berkali-kali mengeluhkan kebijakan bea keluar (BK) crude palm oil (CPO). Menurut Apkasindo, bea keluar itu telah membuat petani menjadi korban ‘pemerasan.’ Menanggapi keluhan Apkasindo itu, anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi Hanura, Erik Satria Wardana langsung angkat suara. Menurutnya, pemasukan dari bea keluar memang berkontribusi besar untuk jangka pendek. Tapi lain halnya dengan jangka menengah dan jangka panjang. Kebijakan ini tidak mempunyai andil apapun dalam perkembangan industri CPO. “Yang saya khawatirkan, para petani yang menyumbang 30 persen dari produksi CPO Indonesia, akan mati,” katanya di Jakarta, (13/4).
Erik meminta pemerintah untuk memikirkan masa depan industri CPO. “Ini yang saya sesalkan, jika hanya memikirkan pendapatan jangka pendek yang berlipat, itu ‘kan sama saja dengan kebijakan yang picik,” katanya.
Hasil dari bea keluar CPO yang besar, menurut Erik, seharusnya dapat mendorong majunya industri turunan CPO. “Selama ini industri hilir CPO belum mendapatkan insentif apapun,” kata Erik. Pemerintah harus mengembangkan sektor turunan CPO agar produk Indonesia mendapatkan nilai tambah dan berdaya saing lebih.
JAKARTA – Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) berkali-kali mengeluhkan kebijakan bea keluar (BK) crude palm oil (CPO).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Bisnis
Perkebunan Nusantara & Rumah Sawit Indonesia Berkolaborasi Wujudkan Astacita
Rabu, 20 November 2024 – 03:50 WIB - Bisnis
Pastikan Kenyamanan Penumpang saat Liburan Nataru, Kapal PELNI Jalani Uji Petik
Rabu, 20 November 2024 – 03:10 WIB - Bisnis
Electricity Connect 2024 Siap Jadi Sarana Solusi Inovatif untuk Tantangan Transisi Energi Bersih
Selasa, 19 November 2024 – 21:30 WIB - Ekonomi
Hunian ini Tawarkan Ruang Hijau yang Asri
Selasa, 19 November 2024 – 21:07 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Peringkat Indonesia Klasemen Sementara Grup C setelah Bahrain vs Australia Imbang
Rabu, 20 November 2024 – 04:52 WIB - Sepak Bola
Marselino Ferdinan 2 Gol, Ada Pemain Timnas Indonesia Blak-blakan Memberi Sanjungan
Rabu, 20 November 2024 – 04:36 WIB - Humaniora
5 Berita Terpopuler: Honorer Non-Database BKN Harus Cermat, Ada Usulan Baru soal PPPK 2024, Bisa Bikin Senang
Rabu, 20 November 2024 – 06:13 WIB - Destinasi
Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Rabu 20 November 2024
Rabu, 20 November 2024 – 05:36 WIB - Humaniora
Anggota DPRD DIY Menolak Istilah Nataru
Rabu, 20 November 2024 – 04:03 WIB