DPR Sambut Baik SBY Respon Malaysia di Mabes TNI
Rabu, 01 September 2010 – 16:38 WIB
"Jika memang benar seperti apa yang diduga, bahwa presiden malam ini berpidato di Mabes TNI, maka hal itu bisa mengangkat posisi tawar Indonesia di mata internasional. Khususnya dengan Malaysia, yang saat ini tengah mengalami pasang-surut hubungan diplomasi," kata Mahfudz lagi.
Lebih jauh dikatakan Mahfudz, dipilihya Mabes untuk menyampaikan sikap, sekaligus membuktikan bahwa SBY ingin secara lebih khusus dan keras menyikapinya. "Ini lebih cenderung ke arah hard power," tegas Mahfudz, politisi dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera itu. (fas/jpnn)