DPRD Solo Setujui Jokowi Mundur
Selasa, 02 Oktober 2012 – 07:41 WIB
Wakil Ketua DPRD Supriyanto mengatakan, hasil persetujuan itu segera diserahkan kepada menteri dalam negeri melalui gubernur. "Wewenang DPRD hanya membuat persetujuan. Untuk keputusan finalnya nanti menteri dalam negeri," ujarnya.
Sementara itu, Jokowi dalam sambutannya mengatakan sangat mengapresiasi kerja sama yang baik antara pemkot dan DPRD. Bahkan, menurut dia, apa yang dinilai baik dari Kota Solo tak lain terjadi karena hasil kerja sama yang baik tersebut.
"Selama tujuh tahun saya sangat merasakan kerja sama, sinergi, saling mengisi dan menutup antara DPRD dan pemerintah kota yang saya pimpin. Tidak ada benturan. Justru dalam melaksanakan tugas, kami terus mendapatkan kontrol yang baik," ungkap Jokowi. Dia mengharapkan hubungan tersebut terus terjaga ke depan.