Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Draft Pemain Asing IBL 2023 Digelar, 2 Mantan Bintang NBA Ikut Serta

Kamis, 06 Oktober 2022 – 18:05 WIB
Draft Pemain Asing IBL 2023 Digelar, 2 Mantan Bintang NBA Ikut Serta - JPNN.COM
Lucas Nogueira saat bermain untuk Toronto Raptors. Foto: Sportsnet.ca

jpnn.com, JAKARTA - Draft pemilihan pemain asing dan rookie IBL 2023 akan digelar pada Selasa (11/10/2022) mendatang.

Tahun ini, pemain yang disediakan IBL untuk dipilih berjumlah 255 pebasket dengan rincian, 145 berposisi sebagai guard, 92 forward, dan 18 center.

Nantinya, pebasket asing yang bisa dipilih sejumlah dua orang dengan maksimal gaji sebesar USD 5000 dengan tanpa batasan tinggi badan.

Berbeda dengan tahun sebelumnya yang dibatasi tinggi badannya, masing-masing tim bebas memilih pemain-pemainnya tanpa adanya batasan tersebut.

Draft pemain asing kali ini berisi dua pebasket yang pernah bermain di NBA.

Dua pemain tersebut yakni Lucas Nogueira (Toronto Raptors 2014-2018) dan Jamahl Smit (New York Knicks).

Kehadiran dua pemain tersebut diharapkan dapat memberikan semarak terhadap kompetisi liga bola basket tertinggi di Indonesia tersebut.

Selain dua nama tersebut, beberapa wajah yang tidak asing seperti Gary Jacobs Jr, Laquavius Cotton, Akeem Scott , Shavar Newkirk, Brachon Griffin dan Maxie Esho juga ada dalam daftar.

Draft pemilihan pemain asing dan rookie IBL 2023 akan digelar pada Selasa (11/10/2022) mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News