Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dramatis! Barcelona dan Real Madrid Tersingkir dari Copa del Rey

Jumat, 07 Februari 2020 – 07:46 WIB
Dramatis! Barcelona dan Real Madrid Tersingkir dari Copa del Rey - JPNN.COM
Pemain Athletic Bilbao merayakan gol ke gawang Barcelona. Foto: AFP - Marca

jpnn.com, BILBAO - Barcelona dan Real Madrid gagal menembus semifinal Copa del Rey setelah sama-sama kandas, Jumat (7/2) dini hari WIB.

Barcelona yang bertandang ke San Mames, kandangnya Athletic Bilbao, takluk 0-1.

Tuan rumah menang dengan dramatis setelah gol yang tercipta pada menit ke-93 alias menit ke-3 dari empat menit injury time babak kedua.

Gol yang diciptakan Inaki Williams (ada yang menyebut bunuh diri Sergio Busquet) itu cukup untuk menyingkirkan Lionel Messi Cs dari Copa de Rey musim ini. Athletic pun berhak ke semifinal.

Sebelum Barca, Real Madrid gugur lebih dahulu. Menjamu Real Sociedad di Santiago Bernabeu, empunya stadion takluk 3-4.

Madrid tertinggal 0-3 dan 1-4 sebelum akhrinya menyerah di kedudukan 3-4.

Pemain Madrid yang dipinjamkan ke Sociedad, Martin Odegaard membuka keunggulan Sociedad pada menit ke-22. Disusul brace dari Alexander Isak pada menit ke-54 dan 56.

Marcelo membuka asa Madrid lewat golnya pada menit ke-59. Namun, Sociedad kembali menjauh berkat gol Mikel Merino di menit ke-69.

Pertama kali dalam satu dekade terakhir, semifinal Copa del Rey tanpa kehadiran salah satu dari Real Madrid dan Barcelona.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News