Dua Jenderal di Tubuh BP Batam, Bernarkah Jadi Polemik Baru?
jpnn.com, BATAM - Adanya dua jenderal dari kalangan TNI dan Polri dalam susunan baru pimpinan BP Batam menyisakan polemik baru.
Namun sejumlah pihak mengaku mendukung masuknya unsur TNI-Polri dalam tubuh BP Batam.
"Yang jelas mereka memiliki kedisiplinan dan ketegasan dalam menjalankan aturan dan kebijakan," kata Ketua DPRD Batam, Nuryanto.
Anggota Komisi III DPRD Batam, Jefri Simanjuntak, menyampaikan hal senada.
Menurut dia, dua jenderal tersebut, yakni Eko Budi Soepriyanto dan Bambang Purwanto, justru memberikan harapan yang lebih baik.
"Mungkin dengan adanya dua jenderal yang memimpin BP Batam, akan mampu membersihkan sepak terjang mafia-mafia lahan di Batam," terang Jefri.
Tak hanya diharapkan mampu membersihkan praktik mafia lahan di Batam, lanjut Jefri, dua jenderal tersebut juga diharapkan mampu membersihkan sepak terjang para penyeludup yang selama ini tumbuh subur di Batam.
"Misalnya ada oknum aparat yang membekingi praktik penyelundupan. Dengan adanya dua jenderal di tubuh BP Batam, saya yakin oknum tersebut akan berpikir dua kali untuk tetap nekat membekingi praktik penyeludupan di Batam," kata Jefri.