Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dua Kali Permalukan Erdogan, Imamoglu: Ini Kehendak Rakyat

Jumat, 28 Juni 2019 – 18:11 WIB
Dua Kali Permalukan Erdogan, Imamoglu: Ini Kehendak Rakyat - JPNN.COM
Wali Kota Istanbul Ekrem Imamoglu berhasil dua kali mempermalukan Presiden Recep Tayyip Erdogan. Foto: Anadolu Agency

jpnn.com, ISTANBUL - Ekrem Imamoglu resmi dilantik jadi wali kota Istanbul, Kamis (27/6). Dia pun menyebut kemenangannya atas Binari Yildirim yang didukung Presiden Recep Tayyip Erdogan, sebagai pukulan telak bagi para perusak demokrasi.

"Hari ini adalah perayaan demokrasi. Tidak ada yang memiliki hak untuk mengabaikan kehendak rakyat," ujar Imamoglu dihadapan para pendukungnya, seperti dimuat Al Jazeera.

Imamoglu juga mengucapkan terima kasih kepada 16 juta penduduk Istanbul atas berlangsungnya pesta demokrasi yang baik. Dia pun berjanji memperlakukan semua warga Istanbul secara adil.

"Orang-orang Istanbul mengajarkan pelajaran kepada segelintir orang yang ingin merusak demokrasi," kata Imamoglu.

BACA JUGA: Inikah Awal Kejatuhan Rezim Erdogan?

Ini adalah kedua kalinya tahun ini Imamoglu dari oposisi utama Partai Rakyat Republik (CHP) telah diberikan mandat untuk menjadi wali kota. Sebelumnya dia dinyatakan menang dalam pemilihan wali kota pada bulan Maret lalu. Namun hasil itu dibatalkan oleh Dewan Pemilihan Tertinggi setelah klaim kontroversial kecurangan oleh Presiden Recep Tayyip Erdogan dan Partai AK.

Imamoglu terpaksa mengundurkan diri setelah menjabat 18 hari sebagai wali kota. Namun, pemilihan wali kota ulang pekan kemarin kembali menunjukkan kemenangan Imamoglu.

Istanbul sendiri dipandang sebagai ibu kota keuangan dan budaya Turki. Kota metropolitan itu telah diperintah oleh Partai AK dan para pendahulu politiknya selama 25 tahun terakhir.

Ekrem Imamoglu resmi dilantik jadi wali kota Istanbul, Kamis (27/6). Dia pun menyebut kemenangannya atas Binari Yildirim yang didukung Presiden Recep Tayyip Erdogan, pukulan bagi perusak demokrasi

Sumber RMOL.co

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close