Dua Pasien Corona di Sulianti Saroso adalah WNA
jpnn.com, JAKARTA - Direktur Utama RS Sulianti Saroso Mohammad Syahril menyebut pihaknya merawat dua dari 13 kasus baru pasien positif virus Corona di Indonesia.
Total, RS Sulianti Saroso sudah merawat enam pasien positif Corona dari sebelumnya berjumlah empat.
"Jadi, dari empat positif tambah lagi dua menjadi enam (positif Corona)," kata Syahril ditemui di RS Sulianti Saroso, Jakarta Utara, Senin (9/3).
Menurut Syahril, dua pasien positif Corona yang dirawat di RS Sulianti Saroso merupakan warga negara asing. Saat disinggung asal negara, dia enggan memerinci lebih lanjut.
"Dua orang baru ini berstatus WNA," ungkap Syahril.
RS Sulianti Saroso merawat sepuluh pasien berkaitan dengan virus Corona. Empat berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) dan enam positif Corona.
Tambahan dua posirif Corona ini setelah pihak RS Sulianti Saroso memeriksa PDP yang sebelumnya telah dirawat.
"Dari enam PDP itu ada dua positif. Jadi, dari empat positif, tambah lagi dua menjadi enam," timpal dia.