Dua Tim Kalimantan Diklaim Merapat ke LPI
Pembahasan Manual dan Jadwal di SurabayaSenin, 18 Oktober 2010 – 18:20 WIB
Dibeberkannya pula, setelah manual liga disusun, pekan depan akan dilakukan pembahasan bersama klub-klub, sekaligus menuntaskan penyusunan jadwal liga. "Untuk menyelesaikan proses itu, kami sudah menjadwalkan pertemuan dua hari di Surabaya pekan depan," paparnya.
Sementara itu, klaim LPI jika dua klub ISL asal Kalimantan bakal bergabung dengan LPI, sepertinya tidak benar. Saat ini, tercatat ada tiga klub Indonesia Super League (ISL) asal Kalimantan, yaitu Persisam Samarinda, Bontang FC dan Persiba Balikpapan.
Harbiansyah, Manajer Persisam yang dihubungi kemarin sore, dengan tegas menolak jika timnya tengah diverifikasi LPI. "Tidak. Untuk apa kami ikut LPI. Lha, kompetisi itu tidak jelas maunya akan dibawa kemana. Siapa yang mau ikut?" cetus Harbiansyah.