Duet Pre-Show, Kesempatan Agnes di AMAs
Jumat, 19 November 2010 – 07:20 WIB
Selaku manajer, Steve memang sangat hati-hati dalam membawa Agnes. Dia mengatakan harus memperhatikan betul dampak dari aksi yang mereka lakukan. Jika memang nanti ada kesempatan tampil di AMAs, pihaknya perlu mempertimbangkan baik buruknya untuk karir Agnes ke depan. "Soalnya kami memiliki rencana yang berhubungan dengan go international. Jadi kami harus lihat apakah kesempatan ini baik atau tidak untuk ke depannya," terangnya.
Melalui akun twitter-nya, Agnezmo, Agnes juga mengabarkan bahwa dirinya sudah berlatih tari di sebuah studio di LA. Itu, kata Steve, merupakan salah satu hal yang akan mereka kembangkan. "Memang ada salah satu hal yang tidak bisa saya jelaskan di sini. Dan, itu nanti dikembangkan. Makanya dia juga latihan tari di sana," ucapnya.
Agnes akan kembali ke Indonesia sekitar 28 November mendatang. Setelah malam puncak AMAs, masih ada beberapa kegiatan yang akan dilakukan mahasiswi Jurusan Ilmu Politik Oregon University itu. Di antaranya, after party. (jan/c4/ayi)