Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Duh... Gubernur Hawai Kekeuh Bangun Teleskop Raksasa di Puncak Gunung Suci

Sabtu, 27 Juni 2015 – 18:35 WIB
Duh... Gubernur Hawai Kekeuh Bangun Teleskop Raksasa di Puncak Gunung Suci - JPNN.COM
David Ige

jpnn.com - HAWAI - Di tengah protes yang dilakukan masyarakat terhadap pembangunan teleskop di puncak gunung Mauna Kea, Gubernur Negara Bagian Hawai, Amerika Serikat, tetap melanjutkan rencana tersebut.

Dilansir dari Associated Press, Gubernur David Ige mengungkapkan, tindakan sekelompok orang yang menghalangi jalan menuju ke puncak Mauna Kea merupakan tindakan melanggar hukum dan tak bisa diterima.

Ratusan orang berkumpul di Mauna Kea untuk mencegah kelanjutan pembangunan teleskop raksasa. Sebanyak 12 orang ditangkap dan dituntut karena menghambat rencana tersebut.

Ige hari Jumat lalu mengungkapkan, pemerintah negara bagian akan melakukan apapun yang dianggap perlu untuk memastikan jalan tetap dapat dijangkau. Ia mengungkapkan, ketika jalan dihalangi dengan bongkahan batu, hal tersebut termasuk dalam pengrusakan.

Sebuah teleskop setinggi 30 meter akan dibangun di puncak gunung yang disucikan itu. Pembangunan itu dinilai suatu pemborosan karena menelan biaya sebesar 1,4 miliar dolar AS. (ray/jpnn)

HAWAI - Di tengah protes yang dilakukan masyarakat terhadap pembangunan teleskop di puncak gunung Mauna Kea, Gubernur Negara Bagian Hawai, Amerika

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close