Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dukacita dan Doa Fadli Zon untuk Kepergian Ajip Rosidi

Kamis, 30 Juli 2020 – 11:05 WIB
Dukacita dan Doa Fadli Zon untuk Kepergian Ajip Rosidi - JPNN.COM
Foto Fadli Zon bersama budayawan Ajip Rosido di Fadli Zon Library pada 2017. Foto: Twitter/fadlizon

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon ikut berduka atas meninggalnya sastrawan Ajip Rosidi pada Rabu malam (29/7).

Fadli mengungkapkan dukacitanya dengan membagikan foto dirinya bersama almarhum ke Twitter.

"Inna lillahi wa inna ilaihi rajiun. Turut berdukacita sedalam-dalamnya atas berpulangnya sastrawan Kg (Kang) Ajip Rosidi (82 tahun)," ujar fadli melalui akun @fadlizon di Twitter, Kamis (30/7).

Ajip Rosidi meninggal dunia pada Rabu (29/7) sekitar Pukul 22.30 WIB dalam perawatan pascaoperasi di RSUD Tidar Kota Magelang, Jawa Tengah.

Ajip Rosidi merupakan sastrawan asal Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat yang menaruh perhatian besar terhadap perkembangan bahasa dan sastra Sunda.

Penulis kelahiran 31 Januari 1938 itu sepanjang hidupnya telah menghasilkan ratusan karya dalam bentuk buku maupun publikasi tulisan. Pada 2011, Universitas Padjadjaran memberikan gelar doktor honoris causa bidang ilmu budaya pendiri Yayasan Kebudayaan Rancage itu. (fat/jpnn)

 

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Sastawan dan budayawan Ajip Rodisi yang punya kepedulian besar pada budaya Siunda meninggal dunia dalam usia 82 tahun di Magelang, Jawa Tengah pada Rabu malam (29/7).

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News