Dukung Program Kementan 2018, Ini Harapan SHS Kulon Progo
Pada kesempatan sama, Asisten Manajer Pemasaran Sang Hyang Seri Kulon Progo, Dadan Abdurahman, menambahkan, pihaknya juga menerapkan strategi lain demi menggenjot penjualan dan memperbaiki citra korporasi. Misalnya, harga jual benih bersaing, meningkatkan mutu dan pelayanan.
"Kami perkuat after sales, sistem pengolahannya bagus," ucapnya.
Sementara itu, Asisten Manajer Produksi Sang Hyang Seri Kulon Progo, Zulvicar Adnan mengatakan area kerja kantornya meliputi empat kabupaten di Yogyakarta dan tiga kabupaten di Jawa Tengah. Rinciannya, Kabupaten Gunung Kidul, Bantul, Sleman, dan Kulon Progo di Yogyakarta. Kemudian, Kabupaten Temanggunf, Magelang, dan Purworejo untuk Jateng.
"Untuk target penyaluran benih padi subsidi 2018, kami ditugaskan 1.000 ton. Sedangkan Upsus, bisa 100 ton untuk jagung dan padi," bebernya.
Di sisi lain, pihaknya berharap Kementan bisa bermitra dengan mereka, khususnya menyediakan benih cabai, tomat, dan sayur-sayuran lainnya yang merupakan komoditas pangan strategis.(jpnn)