Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dunia Kriket Berduka Atas Meninggalnya Philip Hughes

Jumat, 28 November 2014 – 07:00 WIB
Dunia Kriket Berduka Atas Meninggalnya Philip Hughes - JPNN.COM

Dunia kriket internasional berduka menyusul meninggalnya bintang kriket Australia Philip Hughes karena lemparan bola yang mengenai kepalanya. 

Stadion Lord di Inggris yang dianggap sebagai rumah spiritual bagi olahraga tersebut menaikkan bendera setengah tiang hari Kamis (27/11/2014) segera setelah mereka mendengar berita meninggalnya Hughes.

Hughes (25) meninggal di Rumah Sakit St Vincent Sydney  dua hari setelah kepalanya terkena pantulan bola yang dilempar oleh pemain New South Wales Sean Abbott dalam pertandingan antara Australia Selatan melawan New  South Wales di Sydney Cricket Ground.

Dunia Kriket Berduka Atas Meninggalnya Philip Hughes

Dalam pernyataan yang dikeluarkan oleh Marylebone Cricket Club (MCC) yang menggunakan stadion Lord sebagai markas mereka, Hughes pernah bermain di lapangan tersebut ketika memperkuat klub Inggris Middlesex di tahun 2009.

"Meninggalnya Hughes mengejutkan dunia kriket, dan atas nama MCC saya mengucapkan bela sungkawa mendalam untuk keluarga dan teman-temannya," kata Presiden MCC David Morgan, yang ikut menyaksikan pertandingan pertama Hughes membela Australia dalam pertandingan di Afrika Selatan.

"Saya masih ingat pertandingan pertamanya di Afrika Selatan. Philip adalah pemain yang bagus, dan sedihnya pemain yang tidak akan kita lihat lagi beermain di sini, Rumah Kriket di Lord." tambah Morgan.

"Kriket bisa menjadi olahraga yang berbahaya, dan bagi seorang atlet berbakat seperti Hughes yang harus kehilangan nyawa ketika menekuni olahraga yang digemarinya, merupakan tragedi yang menyedihkan." tambah Morgan.

Dunia kriket internasional berduka menyusul meninggalnya bintang kriket Australia Philip Hughes karena lemparan bola yang mengenai kepalanya. Stadion

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News