Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Eks Pelatih Vietnam Cibir Upaya Indonesia Keluar dari AFF, Simak Kata-katanya

Jumat, 22 Juli 2022 – 06:03 WIB
Eks Pelatih Vietnam Cibir Upaya Indonesia Keluar dari AFF, Simak Kata-katanya - JPNN.COM
Penggawa Timnas U-19 Indonesia (jersei putih-hijau) saat melawan Vietnam di matchday pertama Grup A Piala AFF U-19 2022. Foto: PSSI.

jpnn.com, HANOI - Eks Pelatih Timnas Vietnam, Nguyen Thanh Vinh mencibir Indonesia yang berniat keluar dari federasi sepak bola Asia Tenggara (AFF).

Sebelumnya, Ketum PSSI Mochamad Iriawan menyebut pihaknya telah berkomunikasi dengan perwakilan federasi sepak bola Asia Timur (EAFF).

"Kami sudah menyampaikan (komunikasi resmi, red) lewat Sekjen PSSI (Yunus Nusi, red). Mereka (EAFF) senang saja kalau kami masuk," ucap pria yang karib disapa Iwan Bule itu.

Langkah itu dipertimbang PSSI setelah menganggap Thailand dan Vietnam mencederai nilai fair play pada Piala AFF U-19 2022 lalu.

Kedua tim bermain imbang 1-1 di laga terakhir Grup A yang membuat Timnas U-19 Indonesia gagal lolos ke semifinal.

Namun, langkah Indonesia untuk keluar dari AFF mendapat cibiran dari eks Pelatih Vietnam, Nguyen Thanh Vinh.

"Selama ini turnamen di Asia Tenggara telah berlangsung cukup baik, jarang menimbulkan kontroversi. Apabila Indonesia gabung ke EAFF dan ada kontroversi lagi, apakah mereka akan kembali keluar?" ucap Nguyen

Dia menganggap tidak masuk akal apabila Indonesia memilih untuk keluar dari AFF.

Eks pelatih Vietnam mencibir niatan Indonesia keluar dari AFF. Cek informasi lengkapnya di sini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News