Ekuador Usir Diplomat AS
Senin, 09 Februari 2009 – 07:05 WIB
Presiden berhaluan kiri itu membeber surat yang disampaikan ke kepala kepolisian 8 Januari lalu. Surat tersebut berisi pengumuman penangguhan bantuan ke unit polisi antinarkoba dan meminta barang-barang yang sudah disumbangkan. Antara lain, sepeda, perabotan, kamera dan telepon agar dikembalikan. Astorga juga menyebut dalam suratnya bahwa bantuan senilai USD 160 ribu untuk Unit Perdagangan Manusia bakal dipertimbangkan kembali.
Pernyataan tersebut membuat Presiden Correa berang. Dia menyebut Astorga ''kurang ajar" dan ''tolol".