Elon Musk Berkoar-koar soal Pasar Kripto, Begini Ucapannya
Kendati demikian, Musk mengakui bahwa crypto tidak memiliki semua jawaban untuk penyakit masyarakat.
"Saya tidak akan mengatakan bahwa saya ahli cryptocurrency besar?" kata Musk. "Saya pikir ada beberapa nilai dalam cryptocurrency, tetapi saya tidak akan mengatakan itu adalah kedatangan Mesias yang kedua," imbuhnya.
Soal China, Elon justru menganggap bahwa regulasi dibuat karena negara itu memiliki masalah dengan pembangkit listrik. d
"Sebagian mungkin sebenarnya karena kekurangan listrik di banyak bagian China," kata Musk.
Bahkan, CEO and Chief Engineer at SpaceX itu menyebut banyak daerah di China Selatan saat ini mengalami pemadaman listrik secara acak.
"Karena permintaan listrik lebih tinggi dari yang diharapkan. Penambangan kripto mungkin memainkan peran dalam hal itu," katanya.
Namun, pada tingkat yang lebih tinggi, sifat mata uang kripto yang terdesentralisasi dapat menghadirkan tantangan bagi pemerintah China.
Elon Musk berpendapat cryptocurrency pada dasarnya ditujukan untuk mengurangi kekuatan pemerintah.