Emas Pertama Asian Games 2022 dari Cabor Menembak Jadi Kado Ultah Menpora Dito
Namun ternyata, tak hanya medali emas saja yang diraih Muhammad Sejahtera Dwi Putra. Dirinya pun menyumbangkan satu medali perunggu saat tampil di nomor 10 M Running Target Beregu Putra bersama Julio Irfandi dan Muhammad Badri Akbar dengan meraih total 1667-33 poin.
Medali emas nomor ini direbut Korea Selatan yang mengantongi 1668,39 poin dan China merebut perak dengan 1668,29 poin.
“Alhamdulillah, Timnas Menembak Indonesia sudah menyumbangkan 1 medali emas dan 1 perunggu bagi Kontingen Indonesia. Emas Muhammad Sejahtera Dwi Putra merupakan yang pertama dalam sejarah keikutsertaan Indonesia saat menembak pertama kali dipertandingkan di Asian Games 1954.
"Keberhasilan ini tidak terlepas dari program pelatnas jangka panjang yang dilakukan PB Perbakin dan juga kerja keras atlet menembak Indonesia menjalani program latihan secara fokus,” kata Masruri.
Selain itu, Masruri juga mengungkapkan, jika Muhammad Sejahtera Dwi Putra masih akan tampil di nomor 10 M Running Target Mixed.
“Peluang untuk menambah medali masih terbuka karena petembak Indonesia masih turun di beberapa nomor. Doakan saja mereka bisa meraih hasil maksimal. Selamat ulang tahun Mas Menpora,” pungkasnya.(dkk/jpnn)