Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Empat Kota Kantongi Penghargaan Mendagri

Dinilai Paling Inovatif, Sabet IGA 2011

Jumat, 23 Desember 2011 – 00:03 WIB
Empat Kota Kantongi Penghargaan Mendagri - JPNN.COM
Untuk kategori pelayanan publik, pemenangnya adalah Kota Banjar, Jawa Barat. Melalui program Keluarga Berencana (KB) vasektomi untuk kaum pria, Banjar menyingkirkan Kabupaten Deli Serdang dan  Kota Yogyakarta.

Sedangkan Malang meraih IGA 2011 bidang daya saing daerah, setelah mengalahkan Kota Balikpapan dan Kota Palopo. Terakhir adalah Kota Semarang yang menyingkirkan Kabupaten Lamongan dan Wonogiri, ditetapkan sebagai peraih IGA 2011 bidang pemberdayaan masyarakat.

Mendagri Gamawan Fauzi dalam jumpa pers usai pengumuman peraih IGA 2011 menyatakan, penghargaan itu sebagai bentuk pembinaan yang dilakukan Kemendagri sesuai UU Pasal 219 UU Pemda. Pemberian penghargaan itu sudah berlangsung sejak 2007.

Mendagri mengatakan,  inovasi-inovasi merupakan upaya untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi pemda dalam proses penyelenggaraan pemerintahan daerah. "Program tahunan ini akan terus ditingkatkan agar inovasi-inovasi yang telah berhasil meningkatkan kualitas pelayanan pemda, bisa disebarluaskan," kata Mendagri.

JAKARTA - Empat daerah ditetapkan sebagai peraih Innovative Government Award (IGA) 2011  dari Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri), setelah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA