Enam BUMN Siap Diprivatisasi
Rabu, 01 Februari 2012 – 06:06 WIB
Sedangkan untuk right issue Banak BTN, akan diterbitkan saham baru antara 12-14 persen. Untuk Perum Pegadaian, pemerintah masih belum ingin memprivatisasi.
Dahlan mengatakan Perum Pegadaian lebih banyak melayani rakyat kecil. "Takutnya kalau ini menjadi perusahaan publik, orientasinya laba yang lebih tinggi. Jadinya lama-lama orang susah," kata Dahlan.
Mengenai kebutuhan pendanaan untuk Pegadaian, menurut Dahlan, bisa dicarikan selain dari pelepasan saham. Misalnya, penerbitan oblihgasi. Jika kemampuan menerbitkan obligasinya kurang, bisa dilakuakn revaluasi aset terlebih dulu. "Banyak jalan bisa ditempuh," kata Dahlan. (sof/oki)