Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Enggan Disamakan dengan Ruud Van Nistelrooy, Jens Raven Memilih 2 Sosok Ini

Rabu, 24 Juli 2024 – 11:57 WIB
Enggan Disamakan dengan Ruud Van Nistelrooy, Jens Raven Memilih 2 Sosok Ini - JPNN.COM
Striker Timnas U-19 Indonesia, Jens Raven. Foto: PSSI.

jpnn.com - Penampilan apik striker Timnas U-19 Indonesia Jens Raven di ASEAN U-19 Boys Championship 2024 atau Piala AFF U-19 2024 mencuri perhatian penggemar.

Fan bahkan menyamakan Raven dengan penyerang legendaris Belanda, Ruud van Nistelrooy.

Pesepak bola berusia 18 tahun itu telah mencetak tiga di Piala AFF U-19 2024.

Terkini, Raven mengemas dua gol saat membantu Timnas U-19 Indonesia menang telak 6-2 atas Timor Leste, Selasa (23/7/2024).

Catatan itu membuat Raven telah membuat tiga gol di Piala AFF U-19 2024.

Pemain Dordrecht U-21 itu mencetak gol pertamanya di turnamen ini saat Indonesia menggilas Filipina 6-0. Di laga tersebut, Raven yang turun dari bangku cadangan mencetak satu gol.

Penampilan impresif Raven membuat fan menyandingkannya dengan Van Nistelrooy.

Namun, pemain kelahiran Dordrecht itu lebih suka apabila dirinya disamakan dengan striker Inggris Harry Kane dan Robert Lewandowski dari Polandia.

Fan Indonesia kerap menyamakan Jens Raven dengan penyerang legendaris Belanda, Ruud van Nistelrooy.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News