Engkau Lenyap dalam Angka
Senin, 15 Juni 2009 – 22:07 WIB
Mazhab ini menempatkan engkau, wahai rakyat, sebagai informasi netral bagai obyek sehingga muncul data-data mentah yang dirumuskan dalam sebuah rekayasa yang ilmiah. Disadari atau tidak, telah mengakibatkanmu kian jauh dari problemmu yang sejati. Sosokmu tereduksi menjadi angka-angka mati dan lenyap dalam statistik.
Syahdan, mazhab ilmu sosial kritis tak menempatkanmu sebagai obyek semata. Mereka berdialog denganmu sehingga tersibak masalahmu yang tulen. Mazhab ini meyakini engkau, dan kalian semua sebagai subyek yang bisa mengubah nasibmu. Engkau adalah subyek dari sejarah dan perubahan. Aliran ini nekad tak netral karena menyadari perlunya keberpihakan kepadamu.