Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Enrique Digoyang, Di Francesco Dipecat

Selasa, 06 Desember 2011 – 12:34 WIB
Enrique Digoyang, Di Francesco Dipecat - JPNN.COM
ROMA - Kepercayaan tifosi AS Roma kepada sang pelatih Luis Enrique mulai memudar. Kekalahan dari Fiorentina 0-3 serta berbagai masalah yang menyelimuti klub asal ibu kota Italia tersebut membuat nama Enrique kian tidak populer.

Bahkan, tuntutan mundur sudah mulai terdengar dari tribun penonton Stadion Olimpico, Roma. Namun, Enrique tidak gentar dengan suara dari para suporter itu. Dia masih mendapatkan dukungan dari petinggi klub dan juga pemain.

Makanya, dia menolak mundur. Hanya bila para pemain sudah tidak lagi menghendakinya, baru dia akan mundur. "Anda harus bertanya kepada pemain. Sebaiknya, ketika microphone mati, karena kalau direkam mereka akan berbicara yang baik-baik saja," kata Enrique, seperti dikutip Football Italia.

Menurut dia, tanpa diminta, ketika para pemain sudah tidak lagi mau menurutinya di lapangan, maka dia akan pergi. "Tapi, itu tidak terjadi sekarang. Saya tidak datang ke sini untuk mempertahankan jabatan, saya juga tidak bekerja untuk uang. Saya ke sini, karena mereka mempercayai saya," tegas Enrique.

ROMA - Kepercayaan tifosi AS Roma kepada sang pelatih Luis Enrique mulai memudar. Kekalahan dari Fiorentina 0-3 serta berbagai masalah yang menyelimuti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close