Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Epson Tingkatkan Kemampuan Robot Scara untuk Permudah Produksi Industri Otomotif

Senin, 14 Maret 2022 – 21:07 WIB
Epson Tingkatkan Kemampuan Robot Scara untuk Permudah Produksi Industri Otomotif - JPNN.COM
Epson tingkatkan kemampuan robot Scara untuk permudah produksi industri otomotif. Foto: dok Epson

"Epson Robots, produsen robot Scara #1 di dunia mengumumkan pembaruan untuk lini T-Series dengan T3-B dan T6-B All -in-One Robot Scara," ungkapnya.

Robot Scara All-in-One T3-B dan T6-B menawarkan kualitas dan kinerja tinggi dengan nilai yang luar biasa.

Dengan penyederhanaan aplikasi automasi dalam menyelesaikan produksi dari yang kompleks hingga sederhana.

Robot industri all-in-one itu juga mencakup soal perangkat lunak intuitif, fitur canggih, dan soal keandalan seperti yang ditemukan di robot kelas atas Epson.

Robot industri all-in-one itu bisa menjaga total biaya kepemilikan agar tetap rendah di industri otomotif, pengembangan medis, automasi laboratorium, elektronik konsumen, komponen elektronik, dan industri.

Robot baru Epson itu mengusung desain All-in-One, space-saving mencakup builtin controller yang ditempatkan di dalam robot dengan sumber daya listrik internal untuk end-of-arm tooling.

T3-B dan T6-B tersebut dipastikan kompatibel dengan rangkaian terintegrasi Epson seperti vision guidance, IntelliFlex parts feeding, teach pendant, dan interface board master hingga slave field bus.

Pembaruan tambahan juga diberikan untuk desain faktor bentuk yang ditingkatkan dan kontrol gerakan diperbarui dengan waktu siklus lebih lancar dan cepat.

Fitur utama yang disiapkan untuk perangkat tersebut, yakni perangkat bidang dengan mudah dipasang dan terintegrasi dengan cepat.

Epson mengumumkan telah melakukan peningkatan terhadap perangkat robot Scara All-in-One Seri T.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close