Erick Thohir Sebut 2 Venue Piala Dunia U-20 2023 Terancam Dicoret FIFA, Kenapa?
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut ada dua venue Piala Dunia U-20 2023 yang terancam dicoret oleh FIFA.
Hal itu berkaitan dengan fasilitas masing-masing venue yang dinilai belum layak menggelar ajang empat tahunan ini.
"Ada opsi pencoretan (venue Piala Dunia U-20 2023, red). Dari 6 tuan rumah bisa menjadi 4 tuan rumah," jelas Erick.
"Tidak ada opsi pergantian venue pertandingan," tambahnya.
Artinya, bisa saja Piala Dunia U-20 2023 hanya menggunakan empat stadion.
Pencoretan venue tersebut baru dilakukan pada 21 dan 27 Maret mendatang.
Sebelumnya, Indonesia selaku tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 telah menyiapkan enam stadion untuk venue pertandingan.
Stadion-stadion itu antara lain Gelora Bung Karno (Jakarta), Gelora Bung Tomo (Surabaya), Si Jalak Harupat (Bandung), Manahan (Surakarta), Kapten I Wayan Dipta (Bali), dan Gelora Sriwijaya Jakabaring (Palembang).