Mengembangkan Sport-Tourism di Berau Lewat Sepeda Nusantara
Rabu, 14 November 2018 – 16:29 WIB
"Saya senang peserta kegiatan Sepeda Nusantara di berbagai titik begitu banyak dan antusias, bahkan tak hanya di daerah Kebumen ini, namun di Banyumas, Biereun, Berau, Lampung Timur, Lombok Barat dan Sragen juga banyak diikuti masyarakat," ucap Menteri asal Bangkalan, Madura yang turut mengikuti Sepeda Nusantara di Kebumen itu.
"Hal itu artinya kesadaran masyarakat untuk selalu sehat dengan berolahraga sudah tumbuh kuat, sehingga tujuan dari program Sepeda Nusantara ini tercapai, sesuai Instruksi Presiden (Inpres) No. 1 Tahun 2017 tentang Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas). Alhamdulillah," pungkasnya.(dkk/jpnn)